Mentan Hadiri Rapat Koordinasi Lingkup Kementan di Bogor
Bogor (28/4) - Kepala BB Penerapan, Dr. Ir Syamsuddin, M.Sc. turut mendampingi Plt. Kepala Badan dan Sesba BSIP menghadiri acara Rapat Koordinasi bersama Bapak Menteri Pertanian, Syahrul Yasin Limpo (SYL), yang diselenggarakan di Auditorium Sadikin Sumintawikarta, Cimanggu Bogor. Rakor
Acara dibuka oleh Kabadan BSIP, Dr. Ir. Fadjry Djufry, M.Si. Tujuan rakor yang dihadiri seluruh Kepala Pusat dan Kepala Balai Besar Eselon 1 dan Eselon 2 lingkup Kementerian Pertanian adalah menguatkan konsolidasi internal dalam mempersiapkan pertanian maju mandiri modern kedepannya.
Arahan SYL dalam rakor tersebut adalah untuk kembali meluruskan niat dalam bekerja. "Jangan hanya mencari pangkat, jabatan, dan harta semata. Karir yang cemerlang itu adalah diakui dan bermanfaat bagi banyak orang. Jangan jadi hebat sendirian, jadilah hebat bersama tim dan semua yang ada disekeliling kita, " Ujar SYL.
Koordinasi ini diharapkan juga dapat membangun kekompakan dan dukungan dari seluruh pegawai Kementan. Tantangan ke depan semakin berat, diantaranya El Nino terparah yang berpotensi penurunan produktivitas. SYL juga berpesan agar semua langkah Kementan harus dipercepat untuk menangani masalah pertanian. Strategi yang bisa dilakukan diantaranya adalah mengantisipasi tentangan, kolaborasi dan koordinasi dengan pemerintah daerah, dan hilirisasi pada pengolahan dan pemasaran.