BBPSIP Lakukan Monitoring Penerapan Standar Budidaya Tanaman di Lokasi Binaan Kabupaten Karawang
Jumat 3 Mei 2024, BSIP Penerapan bersama para Mahasiswa Magang program MBKM Prodi Penyuluhan dan Komunikasi Pertanian, Fakultas Pertanian, Universitas Sebelas Maret melakukan kunjungan lapang ke desa Pucung dan Jomin Timur, Kabupaten Karawang, Jawa Barat, untuk monitoring hasil penerapan standardisasi budidaya tanaman sebagai upaya mengoptimalkan hasil produksi.
Kunjungan lapang di Desa Pucung dilakukan bersama Penyuluh dan POPT BPP Kotabaru Kabupaten Karawang pada pertani anggota Posluhdes Desa Pucung. Kegiatan monitoring dilakukan dengan mengambil sampel ubinan di lahan penerapan benih padi terstandar dan perlakuan benih (seed treatment) sesuai SNI 8969:2021 IndoGAP Tanaman Pangan. Ubinan yang dilakukan menghasilkan angka 5,78 kg atau yang dikoversi menjadi 9,2 ton GKP.
Ketua Posluhdes Desa Pucung menyampaikan bahwa hasil sampel ubinan yang diambil lebih baik dari hasil panen sebelumnya yang tidak mencapai angka 5 kg pada sampel ubinan. Selain itu disampaikan bahwa perlunya pendampingan secara kontinyu oleh BSIP agar produksi yang ada di petak penerapan standar dapat merata di Desa Pucung. Setelah itu acara ditutup dengan melakukan evaluasi tanya jawab bersama para petani.
Acara selanjutnya melakukan kunjungan lapang ke Desa Jomin Timur untuk memberikan bantuan benih indigofera dan sorgum sebagai tambahan hijauan pakan ternak Desa Jomin Timur. Pihak BBPSIP menjelaskan manfaat dan kelebihan dari benih yang diberikan pada Pak Wandi selaku kepala desa dan Bu Desti selaku ketua PKK Desa Jomin Timur.
Setelah itu dilakukan penanaman benih di lahan potensial. Carmadi selaku ketua Posluhdes Desa Jomin Timur menyambut baik adanya benih yang diberikan “Indigofera memang sangat penting karena memang kebetulan di wilayah kami Desa Jomin Timur ternak kambing terkadang kalau musim kemarau susah mendapatkan rumput, dengan adanya benih hijauan pakan indigofera, para peternak kambing yang ada di Desa Jomin Timur akan mudah untuk mendapatkan pakan” ujarnya.